Kodim 0810/Nganjuk Tinjau Lokasi Kesiapan TMMD Tahun 2018

Foto : Kodim Nganjuk
Nganjuk, SuaraJatim.tk - Kodim 0810/Nganjuk akan kembali melaksanakan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Tahun 2018 di Kecamatan NgluyuSebelum kegiatan pengabdian kepada masyarakat itu dimulai. Kepala Staf Kodim 0810 Nganjuk, Mayor Inf Edy Sunarko melakukan peninjauan ulang ke lokasi TMMD.

Survai ini dilakukan dalam rangka menindak lanjuti permintaan dari masyarakat Kecamatan Ngluyu dan Gondang yang ingin wilayahnya dilaksanakan pembangunan jalan dan jembatan yang menghubungkan antara Desa Longkong Lor, Kecamatan Ngluyu menuju Desa Losari, Kecamatan Gondang melalui TMMD.

Masyarakat Nganjuk, Khususnya di Kecamatan Ngluyu dan Gondang tertarik dengan program TMMD seperti yang telah dilaksanakan di Kecamatan-Kecamatan lain yang tersebar di Kabupaten Nganjuk. Mereka merasakan manfaat yang begitu besar dari program tersebut, sehingga mereka mengajukan permohonan ke Kodim agar diwilayah desanya agar dilaksanakan TMMD.

Peninjauan atau survai ini sangat penting dilaksanakan, dengan survai ini bisa diketahui apakah layak dan menenuhi syarat untuk dijadikan pelaksanaan program TMMD tahun 2018. Apabila memenuhi syarat maka akan ditindak lanjuti survai bersama dengan instansi terkait sehingga akan diketahui sejauh mana kebutuhan yang harus disiapkan.

Mayor Inf Edy Sunarko menambahkan bahwa pengecekan lokasi ini dilakukan untuk kesiapan pelaksanaan kegiatan dan faktor pendukung yang dapat memperlancar kegiatan TMMD ini sehingga dapat berjalan dengan baik, aman dan sesuai target. Seperti melakukan pengantaran material yang dibutuhkan, pengaturan tenaga masyarakat dan kesiapan saat pembukaan TMMD nantinya. (Komarudin)

Post a Comment

0 Comments