Dalam acara wisuda kali ini dihadiri langsung Drs.H.Ibnu Mudzakir,selaku kepala sekolah SMA N 1 Sukomoro , beserta seluruh dewan guru, staf dan karyawan dan tidak ketinggalan juga seluruh siswa siswi kelas 12 .
Acara yang dikemas rapi,meriah dan spektakuler ini merupakan hasil karya dari anak anak sendiri, mulai dari penataan rias dan panggung hingga ke susunan acara.
Pemandu acara atau Pembawa acara tidak lepas dari pantauan awak media ini,Tyas dan Gaga merupakan anak anak yang berbakat dalam menyampaikan acara,Mereka sudah tidak diragukan lagi kecakapan dalam penyampaiannya.
Acara diisi oleh siswa siswi sendiri dengan menampilkan beberapa hiburan seperti Tari sendang,tari ini menggambarkan sambutan hadirnya Kepala Sekolah dan rombongan yang berasal dari Waka Kesiswaan,Waka Kurikulum dan Waka Sarpras.
Dalam sambutannya,Priyanto selaku Waka Kesiswaan menyampaikan"Kami atas nama sekolah menyampaikan ucapan selamat kepada anak anak yang telah selesai mengikuti UNBK,semoga dalam ujian yang lalu ,kalian lulus semua,dan setelah lulus dari sekolah kita ,(Red**SMA N)kalian dapat melanjutkan ke perguruan tinggi atau pendidikan yang lebih tinggi,carilah ilmu setinggi mungkin,agar kelak masa depan kalian menjadi cerah dan jelas,"ungkapnya.
sesi yang ditunggu tunggu adalah pelepasan,Peserta wisuda berjumlah 234 siswa ,dalam gelaran wisuda tersebut dipanggil satu persatu untuk maju kedepan dengan keadaan hening ,semua wisudawan merasa senang dan haru disaat pelepasan oleh Kepala sekolah.(siwi)
0 Komentar