LOMBA GEBOGAN DAN GEMU FAMIRE SEMARAKKAN HUT JALASENASTRI DI MAKO LANAL DENPASAR





Denpasar,Radar MP -Gebongan atau biasa juga disebut dengan Pajegan adalah suatu bentuk persembahan berupa susunan dan rangkaian buah buahan, jajanan dan bunga yang dikreasikan oleh umat Hindu di Bali. Jenis buah dan jajanan biasanya berinovasi mengikuti perkembangan zaman, jadi apa yang kita makan itulah yang kita persembahkan  dan bhakti kehadapan Tuhan sang pencipta alam semesta.



Gebogan biasanya diusung oleh para ibu-ibu dan gadis-gadis Bali untuk dihaturkan ke pura saat  upacara piodalan atau upacara dewa yadnya lainnya sebagai bentuk rasa syukur atas berkat yang telah diberikan oleh Ida Sang Hyang Widhi Tuhan Yang Maha Esa.



Dalam rangka menyambut HUT Jalasenastri yang ke – 72, yang jatuh pada tanggal 27 Agustus 2018, Jalasenastri Cabang 10 Korcab V DJA II melaksanakan lomba gebogan yang bertempat di Lapangan Mako Pangkalan TNI AL Denpasar, Jalan Raya Sesetan 331 Denpasar Bali, beberpa waktu yang lalu.



Kemeriahan terlihat dari para peserta yang terdiri dari Ibu-ibu Jalasenastri dan PNS Putri yang sedang sibuk merangkai gebogan tersebut. "Kesulitannya sih ada dan bagaimana menyusun buah dengan keseimbangan jangan sampai berat sebelah. Sulit sih iya, tapi dengan kesabaran dan ketelitian bisa dilihat hasilnya," kata Ketua Jalasenastri Cabang 10 Ny. Henricus Prihantoko saat menjadi juri dan menilai hasil karya dari Lomba Gebogan Ibu-ibu Jalasenastri dan PNS Putri di dampingi Ny. Ahmad Richard Bendahara Jalasenastri Cabang 10 Lanal Denpasar



Sebelum pelaksanaan lomba gebogan juga dilaksanakan lomba gemu famire yang diikuti oleh setiap satuan kerja Mako Lanal Denpasar yang digabung dengan para Ibu-ibu Jalasenastri di tiap-tiap satkernya.



Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Komandan Lanal Denpasar Kolonel Laut (P) Henricus Prihantoko, Seluruh Perwira Staf dan Anggota, PNS Lanal Denpasar serta segenap Ibu-Ibu Jalasenastri Cabang 10 Korcab V DJA II. Dari lomba gebogan dan lomba gemu famire divisi V memperoleh juara umum disusul oleh divisi II dan divisi III. (Satya & Sugi Denpasar)

Post a Comment

0 Comments