Surat Pemberitahuan dari PT KAI Resahkan Warung di Sekitar Stasiun




Nganjuk. Radar Metah Putih. Com com- Para penjual makanan dan minuman ( warung ) yang ada disekitar stasiun Kertosono resah. pasalnya mereka kaget saat terima  surat pemberitahuan bahwa tanggal 25 januari 2020 semua  pemilik warung yang ada di sekitar stasiun harus keluar dan bersih  , yang intinya mereka akan digusur.

Totok  salah satu pemilik warung yang juga keseharianya tergabung di LSM GMBI Distrik Nganjuk,  dan salah satu  anggota KSM  Kertosono ini mengungkapkan,  " Bagaimana tidak kaget  , kami terima surat dari KAI Madiun baru saja,  dan dalam surat itu tertuang bahwa tanggal 5 januari semua isi yang ada didalam warung kami harus kosong,  dan tanggal 25 januari  semua warung disekitar stasiun akan digusur, " jelas Totok kepada radar merah putih.

" Kalaupun akan ada penggusuran,  harusnya ada sosialisasi atau komunikasi terlebih dahulu dari PT KAI kepada kami,  laa.. Ini tidak ada apa apa sama sekali. " tambah Totok seraya kesal.

" Disini kami juga sewa,  tidak cuma cuma ( gratis)  , dan kami juga setiap tahun bayar pajak, ada surat sewa antara kami kepada PT kAI  , ya.. Memang  untuk sewa kami tidak diperpanjang,  tapi paling tidak ada sosialisasi terlebih dahulu.," lanjut Totok.

Hari ini tadi Senin ( 06/01/2020) , kami sengaja menghadirkan pak wabup  Marhaen, sebagai bapaknya orang Nganjuk  , kami berharap bisa memberikan solusi agar permasalahan kami bisa teratasi,  dan ini tadi pak wabup sudah berkomunikasi kepada Kadaop KAI Madiun,  yang intinya dari Pihak KAI Madiun bisa hadir di Nganjuk.

Kang Marhaen didampingi Camat Kertosono Mashudi Nurul Huda, S. Stp, MM mencoba mengkomunikasikan dengan PT. KAI dengan menghubungi Kadaop Kepala Daerah Operasi VIII Madiun lewat telephone terkait hal tersebut dan menemui Kepala Stasiun Kertosono namun kang Marahen hanya bisa bertemu dengan Aris selaku Wakil Kepala Stasiun Kerosono .

  " kami akan terus berupaya agar  pihak KAI  bisa datang di Nganjuk dan bisa memberikan solusi yang terbaik untuk warga Nganjuk yang mempunyai warung di area stasiun Kertosono ini,  " jelas Kang Marhaen usai menemui para pedagang di kertosono. ( siwi/ red)  .


Post a Comment

0 Comments