Polres Nganjuk : Diduga Konsleting Listrik , Pom Mini Milik Choirul Hangus tak tersisa .



Nganjuk,radar merah putih.com -
Terjadi kebakaran di Pom Mini milik Choirul yang ada di desa Ketawang Kec.Gondang   Selasa,  07 Juli 2020.

Info yang dihimpun radar merah putih.com , telah terjadi kebakaran pom mini  milik Choirul yang ada di dsn kedungceleng desa Ketawang kec Gondang , kebakaran tersebut diduga akibat konsleting alat pengisi bbm /rotak.

Kasubag Humas Polres Nganjuk ,Iptu Roni Yunimantara saat membeberkan kejadian tersebut ,"   sekitar jam 12.30 Wib . Choirul Anam memasukan alat pengisi / penyedot BBM (Rotak) yang terhubung dengan Pertamini kedalam drum kecil berisi BBM, kemudian pada saat Rotak tersebut dinyalakan tiba – tiba ada percikan api diduga konsleting listrik dan keluar api , tanpa hitungan menit  api semakin membesar , sehingga membakar kios pertamini serta ruko miliknya " jelas Roni .

"Dalam waktu yang tidak lama , api dapat dilumpuhkan oleh Damkar  Nganjuk sebelum menjalar ke pemukiman "lanjutnya .

Masih  lanjut  Roni "Diduga sumber api berasal dari konsleting listrik pada alat pengisi atau penyedot BBM (Rotak). Korban jiwa Nihil ( tidak ada ) , Total Kerugian  Rp. 219.000.000,- (Dua ratus Sembilan belas juta rupiah) dengan rincian :
a. BBM : 500 Liter senilai Rp. 3.000.000,- (tiga juta rupiah)
b. Oli / Dagangan senilai Rp. 40.000.000,- (empat puluh juta rupiah)
c. Uang tunai senilai Rp. 45.000.000,- (empat puluh lima juta rupiah)
d. Diesel senilai Rp. Rp. 6.000.000,- (enam juta rupiah)
e. Pom mini sebanyak 2 unit senilai Rp. 25.000.000,- (dua puluh lima juta rupiah)
f. Ruko ukuran 6M X 8M senilai Rp. 100.000.000,- (seratus juta rupiah)"pungkas Roni .(siwi)

Post a Comment

0 Comments