Pandemi Covid-19,Sekda Nganjuk Lelang Pengadaan Mobil Dinas Bupati




Nganjuk,Radar Merah Putih.com - Disaat  pandemi Covid-19 Kabupaten Nganjuk bahkan sudah memasuki tanggap darurat untuk mencegah peredaran virus Corona,Namun tetap saja Laksanakan lelang mobil dinas Bupati Nganjuk.Jumat(2/10/2020)


 Pengadaan mobil dinas Bupati Nganjuk Tahun Anggaran 2020 ini sebesar 2,6 Milyar yang dianggarkan saat ini dalam  masa proses lelang.


Prayogo Laksono,SH,MH,seorang pa praktisi hukum dan juga tax lawyer menyampaikan bahwa dirinya merasa heran dan sangat  menyayangkan pengadaan mobil dinas Bupati Nganjuk ,padahal Covid-19 ini sudah  melanda Nganjuk ,apalagi sulitnya perekonomian warga Nganjuk disebakan pandemi Covid 19.


Yang menjadi pertanyaan sekarang ,apa Urgensinya? Pengadaan mobil dinas bupati tersebut,"tanyanya . 


Prayogo sangat prihatin kebijakan yang diambil ,meskipun itu hak dalam pelaksanaan dan pengadaannya ,namun harusnya anggaran 2 Milyar lebih dimanfaatkan atasa asas kepantasan dan kepatutan,"pintanya.


Ditambahkan oleh Prayogo yang sebentar lagi menyandang Doktor Untag Surabaya ini,"bisa juga  dialihkan ke sosial untuk lebih mendahulukan kepentingan masyarakat daripada kekuasaan,"paparnya.


Diakhir pembicaraannya Prayogo menambahkan kepentingan masyarakat yakni demi peningkatan ekonomi masyarakat sesuai katagori bansos daerah,” pungkasnya.(Red/sw)

Post a Comment

0 Comments