Usai Pembelajaran Tatap Muka Terbatas SMK Negeri 1 Tanjunganom Perlu Relaksasi





Nganjuk, radar merah putih - Dimasa pandemi pencegahan penyebaran Covid-19, lembaga pendidikan seperti SMK Negeri 1 Tanjunganom mulai tahapan pembelajaran tatap muka terbatas program studi produktif yang mencakup semua mata pelajaran tanggal (18/08/2020).


Saat berada di ruang tamu, Waka kurikulum Mohammad Najmudin, S.kom, dan KTU Suparno, S.pd mewakili Iwan Tresnawan menyampaikan kepada awak media ini, bahwa pembelajaran daring (dalam jaringan) atau Luring (luar jaringan) tetap diberlakukan untuk memfasilitasi anak-anak yang belajar di rumah.


Proses pembelajaran tatap muka terbatas selama dua minggu sudah terlaksana, meski memasuki masa Relaksasi.


Disampaikan oleh Mohammad Najmudin, "salah satu teknik yang dapat digunakan untuk mengurangi ketegangan dan kecemasan anak saat mengikuti pembelajaran daring maupun tatap muka," jelas Waka Kurikulum.


"Mengingat pembelajaran Daring disaat pandemi ini siswa perlu tubuh sehat dan pikiran rileks. Agar otot-otot yang tegang akan terabaikan," jelasnya.


Dilanjutkan dengan Ulangan Tengah Semester (UTS) anak-anak melalui Daring mulai pukul 07.00 wib sampai 16.00 wib, Selasa(6/10/2020).


Mematuhi Protokol Kesehatan sebagai dasar untuk melaksanakan pembelajaran tatap muka terbatas, hal ini dikarenakan untuk mencegah penyebaran Covid-19 dan meminimalisir terjadinya kontak fisik, termasuk pemakaian masker, jaga jarak dan hindari kerumunan saat bersama masuk lingkungan sekolah.


Ulangan Tengah Semester melalui daring berada di rumah dan semua menggunakan server yang dioperasikan dari sekolah.


Pengawasan anak dalam pembelajaran permata pelajaran tetap dilakukan pantauan yang melibatkan orang tua masing masing.


Jangkauan server yang tersedia bisa mengcover hingga luar kota dimana siswa itu berada. (Red/siwi)

Post a Comment

0 Comments