Ulang Tahun Ke 9 , DPD Nasdem Nganjuk Gelar Tasyakuran .





Nganjuk , Radar Merah Putih. Com - 

Hari ini tepatnya Rabu (11/11/2020) secara serentak Partai Nasdem Memperingati HUT ke 9 , melalui  Firtual Zoom dari DPP ke seluruh DPW dan DPD seluruh Indonesia, dilanjutkan tasyakuran 


Bertempat  di Sekretariat DPD Nasdem Nganjuk gelar Tasyakuran dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke 9 , Rabu ( 11/11/2020 ).


Pada moment ini selain tasyakuran terlebih dahulu diagendakan tanya jawab ,yang artinya dari seluruh pengurus DPD Nasdem Nganjuk bila ada uneg uneg segera disampaikan ke forum .


Pantauan dilokasi , beberapa pertanyaan dari yang hadir kepada ketua DPD Nasdem Nganjuk H Hery Widianto , tentang pembuatan E KTA untuk segera dicetak dan segera didistribusikan , dengan harapan anggota dan pengurus biar merasa lega .


Bicara tentang E KTA nantinya karena mereka rumahnya berjauhan , maka dari ketua DPD  Hery menyampaikan, " Untuk mendistribusikan E -KTA  tersebut ada petugas dari masing masing DPC dan disampaikan ke masing masing DPRT . Sehingga pendistribusian akan segera terselesaikan dan tetap sasaran , " katanya kepada radar merah putih .


Masih menurut. Herry Widianto , " bagi siapapun atau DPD manapun  akan mendapat rewoard dari DPP apabila terselesaikan dalam waktu dekat , dan dalam bulan ini sebesar Rp. 50 juta rupiah ." Kata H .Herry memberi semangat kepada pengurus DPD Nasdem Nganjuk .


Acara dimulai pukul 14.30. Wib . H. Herry Widianto ketua DPD Nasdem Nganjuk ditandai dengan  memotong tumpeng  , puluhan tumpeng yang sudah disediakan untuk dibagikan kepada seluruh yang hadir saat ini  , usai pemotongan tumpeng dan roti dilanjut dengan ramah tamah .


Herry berharap agar semua Pengurus DPD , DPC juga DPRT tetap komitmen dan terus bekerja keras dalam membesarkan Partai Nasdem ini , kususnya di Wilayah Kabupaten Nganjuk .


Semoga di usianya yang ke 9 tahun ini , Partai Nasdem semakin dipercaya oleh masyarakat dan menjadi partai pemenang pada pemilu 2024 nanti .


Hery menyampaikan bahwa di Nganjuk dengan target  atau jumlah anggota  baik dari pengurus DPD , DPC , DPRT  maupun kader lainya sebanyak  15. 670  E-KTA  se Kabupaten Nganjuk , dan sementara sudah tercover sebanyak 9. 200  E- KTA  dari 20 Kecamatan .," Jelas Ketua DPD Nasdem Nganjuk siang tadi .




Untuk mendapatkan jumlah E - KTA tersebut  dari masing masing DPRT  minimal  55 dan diharapkan bisa mencapai srabanyak mungkin , tidak ada batasan batasan ya , untuk DPC   karena di Nganjuk ada  20 Kecamatan , sehingga diharapkan ada 20 E - KTA ( pengurus ) , dan ditambah dengan seluruh pengurus DPD , sehingga jumlah keseluruhan se kabupaten Nganjuk bisa mencapai 15.670 E - KTA ." Kata Hery laki laki berkacamata ini ..


Bisa disimpulkan bahwa kerja dari Partai Nasdem sebagai penggerak atau ujung tombak DPD adalah  dari DPRT dan DPC .


Harapan kedepan Partai Nasdem secara Nasional maupun secara kusus DPP ataupun DPD  , Nasdem  menjadi partai pemenang.

Mengingat tujuan terakhir atau roh utama dari Partai Nasdem  adalah , mensejahterakan masyarakat.  ( Red / siwi ) .

Post a Comment

0 Comments