BPN Bojonegoro Bersama Pemdes Bagikan Sertifikat PTSl. 1369 Bidang Di Pendopo Kantor Desa Bumirejo Kecamatan Kepohbaru



Bojonegoro, radar merah putih . com – Badan Pertanahan Negara  ( BPN ) Bojonegoro  bersama Pemdes  Bumirejo Kecamatan Kepuhbaru  , bagikan  1369 buah  sertifikat hak atas tanah kepada pemohon , di pendopo kantor Desa Bumirejo , 26. Desember 2020 .


Dengan Program PTSL ini bertujuan  mempermudah masyarakat dalam mengurus sertifikatnya , dan agar masyarakat memiliki hak kepemilikan atas atas tanah yang dimilikinya secara hukum .


Pada kesempatan tersebut , turut hadir pula  AKP Supriyono Kalpolsek  Kepuhbaru  berserta jajaranya , juga ibu Camat Kepohbaru bersama jajarannya ,serta 1369. warga desa Bumirejo yang siap menerima sebuah sertifikat tanah . 


Dalam sambuatnya ,  M Sunardi selaku kepala desa Bumirejo  menyampaikan “kepada seluruh masyarakat yang belum mendaftarkan bidang tanahnya segera daftarkan untuk tahun depan , insyallah  kita akan mendapat lagi  dengan program yang sama , karena dengan PTSL  sekarang ini mengurus sertifikat sangat  cepat dan murah , untuk  Tahun 2020 ini mendapatkan jatah.1369 Sertifikat Tanah , mudah mudahan ditahun berikutnya kita akan mendapat jatah yang kebih banyak lagi , mengingat dengan program PTSL  tahun berikutnya merupakan program kelanjutan dari tahun sekarang   ini  ” jelas Kades M Sunardi.


Diakhir  uraianya  Kades mengunkapkan , " dengan adanya program PTSL ini merupakan program dari pemerintah pusat untuk menertibkan kepemilikan status tanah  melalui program PTSL pemerintah menargetkan  pada tahun 2025 semua tanah bersertipikat tanpa terkecuwali”, Pungkasnya.(red / sw/gs) .

Post a Comment

0 Comments