Peduli Sampah , Empat Pilar Bersinergi Bersihkan Selokan disekitar Terminal




NTB Dompu,Radar merah putih, com - Empat Pilar  peduli sampah , Bhabinsa , Bhabinkamtibmas, dinas LLAJR, dan tokoh masyarakat melakukan kerja Bhakti membersihkan selokan disekitar terminal Manggelewa yang penuh sampah plastik, mengakibatkan luapan air hujan masuk keterminal hingga tergenang menjadi kubangan .


Dilokasi , mengawali kegiatan seluruh institusi pemerintah, TNI/Polri, Toma, mengadakan apel bersama.

   

Sertu Herman Babinsa Doromelo, Pelda Darwis , Bhabinkamtibmas Doromelo Bripkan Edar , bersama tokoh masyarakat bersinergis membangun kebersamaan , meningkatkan kerjasama kegiatan Bhakti Sosial membersihkan selokan yang penuh sampah plastik,sehingga mengganggu aliran air.

   

Aprsesiasi setinggi tingginya kepada para pengusaha disekitar, tokoh masyarakat atas kerjasama semua institusi  pemerintah, TNI, Polri berbhkati untuk kepentingan masyarakat .

  

Pada kesempatan yang sama  dalam giat yang sama pula , sebagai salah satu tokoh masyarakat , Asiz, H.Usman dan H. Bacotang mewakili masyarakat , ," mengucapkan banyak terima kasih kepada Danramil 1416_6 Manggelewa, di bawah komando Kapten Infanteri Matturidi yang telah banyak berbuat untuk desa kami , tak lupa kami ucapkan juga banyak  terima kasih kepada Bahbinsa , bhabinkamtibmas, tokoh Masyarakat, yang telah  membersihkan  sampah yang menutupi saluran sehingga terjadi luapan keseluruh jalan raya ,' ujar H.Usman , ( 2/02/2021) 


Kegiatan yang melibatkan tokoh masyarakat , Bahbinsa Sertu Pelda Darwis mengharapkan agar masyarakat bisa mentaati protokol kesehatan dengan menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir , memakai masker jika keluar rumah ,  serta menghindari kerumunan. 


Reporter ; Zun

Post a Comment

0 Comments