Dompu Radar merah putih ,com - Pemerintah Desa Anamina Kecamatan Manggelewa Kabupaten Dompu NTB, bagikan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) tahap 6 kepada 131 Keluarga Penerima Manfaat ( KPM ) dan masing masing mendapat Rp 300.000 ,- (Tiga ratus ribu rupiah) . Selasa tanggal 07 Juli 2021 .
Kades Anamina M.Yasin saat ditemui diruangan kerjanya usai pembagian BLT tersebut mengatakan ," seharusnya BLT tahap enam di bagikan pada Juni , namun terbentur dengan adanya Pilkades Desa Anamina tahun 2021 beberapa waktu lalu maka kegiatan bagi BLT kami dilaksanakan pada bulan Juli ini ," ujarnya .
Pembagian BLT terlaksana dengan baik , ini berkat kerjasama dan dukungan dari Pelda Lukman Bhabinsa desa Anamina serta Bhabinkamtibmas Desa Anamina.
" Tujuan pembagian Bantuan Langsung Tunai ini adalah membantu masyarakat yang hidup di bawah garis kemiskinan, dalam rangka meningkatkan ekonomi, menambah gizi keluarga ditengah serangan wabah virus Corona , covid 19. ,' ucap Kades .
Ditempat yang sama , Bhabinsa Pelda Lukman menghimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan, ( Prokes ) agar selalu memakai masker, mencuci tangan, dan jauh dari kerumunan massa.
Reporter : ( Zun).
0 Komentar