Ketua panitia ; gathering Perum perhutani Kph Malang sambil turut serta memperingati HUT RI ke 77

 




Malang ,radarmerahputih com - Dalam rangka memperingati HUT RI ke 77, Perum perhutani Kph Malang melaksanakan gathering rimbawan selama dua hari yang dimulai tanggal 15-16 Agustus 2022 bertempat di Buper Ledok Ombo BKPH tumpang .


Menurut Waka timur Hermawan selaku ketua panitia kegiatan saat ditemui awak media (16/8/2022) " jumlah peserta dalam kegiatan ini 160 orang mulai dari Krph, Kaur, Kss, Asper, Kasi, jajaran manajemen istilah nya mulai dari pak mandor hingga jajaran pejabat di atas Perum perhutani Kph Malang ".


"Ini kami lakukan untuk mensinergikan dan merapatkan antara Asper hingga mandor dilapangan dengan manajemen, agar temen dikantor itu mengetahui dan merasakan bagaimana dilapangan, pun juga yang dilapangan juga mengetahui tentang tugas manajemen, makanya mulai hari pertama tanggal 15 itu, kita melakukan pembinaan mulai pukul 29.00 WIB sampai dengan pukul 1.00 dini hari terus dilanjutkan dengan gerak jalan santai pagi ini ".



Lebih jauh, ketua panitia Hermawan " untuk kegiatan hari ini tanggal 16 setelah gerak jalan akan dilanjutkan dengan lomba-lomba mulai lomba yel-yel hingga tarik tambang dan total ada lima lomba yang laksanakan hari ke dua ini, dan nanti diperkirakan kegiatan ini akan selesai sekitar pukul 15.00 WIB ".


" Secara garis besar, dengan adanya kegiatan ini bisa tercipta malang sukses dan terkait kemajuan pekerjaan itu seperti apa, jadi tema gathering sambil memperingati HUT RI ke 77, diharapkan dengan selesainya acara, dimalang ini terjadi lebih akrab antara pak mandor, pak mantri juga jajaran bisa saling mengisi dan KPH Malang bisa tercipta sebagai Kph mandiri ". Pungkasnya



Sedangkan dari ADM Kph Malang H.Chandra Musi menambahkan " saya berharap antara karyawan Perum perhutani Kph Malang bisa tambah erat jalinan silaturahminya dan semua bisa turut serta memeriahkan HUT RI dengan bertambahnya usia, Lebih cepat pulih dan bangkit lebih kuat ".


" Dan bisa saling membangun juga menguatkan Tim work untuk meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi kedepannya ". Tambah Nya (Tim)


 

 

 

 

Post a Comment

0 Comments