Giat BST Di Bulakrejo Bupati Tekankan Permasalah Stunting

 


Madiun,radarmerahputih.com - Bhakti Sosial Terpadu (BST) adalah suatu rangkaian kegiatan kerja Pemerintah Kabupaten Madiun bersama seluruh Forkopimda dengan sistem melakukan kunjungan ke desa-desa di seluruh wilayah Kabupaten .

Giat BST untuk pertama kalinya setelah covid-19 ini dilaksanakan di desa  Bulakrejo Kecamatan Balerejo kabupaten madiun pada Jum’at tanggal (4/11/ 2022).


Bupati Madiun H. Ahmad Dawami Ragil Saputro, S.Sos dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kasih kepada hadirin sekalian yang hadir pada kegiatan Bakti Sosial Terpadu di Desa Bulakrejo dan diharapkan Desa Bulakrejo akan semakin luar biasa.


“Setelah pulang dari Desa Bulakrejo diharapkan ada perubahan di Desa Bulakrejo. Yang mana di Bulakrejo ada permasalahan terkait Stunting diharapkan dapat terselesaikan.”pintanya.

Karena stunting berpotensi memperlambat perkembangan otak ,dengan dampak jangka panjang berupa keterbelakang mental,rendahnya kemapuan belajar dan beresiko serangan penyakit kronis " jelas Bupati yang punya nama akrab Kaji Mbing ini.


Dalam setiap acara BST( Bakti Sosial Terpadu) Bupati beserta Forkopimda yang hadir selalu memberi pelayanan dan mendengar keluh kesah masyarakat desa yang berketempatan mengenai  semua layanan pemerintahanya. Rangkain acara BST di Bulakrejo ini antara lain Kerja Bakti, Pelayanan, olahraga dan sarasehan dan masih banyak kegiatan-kegiatan dibidang lainya.


Selain kegiatan diatas , Bupati Madiun H. Ahmad Dawami Ragil Saputro, S.Sos bersama Forkopimda Kabupaten Madiun meninjau Taman Posyandu Desa Bulakrejo dan meninjau pelaksanaan pembangunan RTLH dan penyerahan Bantuan RTLH serta meninjau Pos Pelayanan Khitan masal.


Kegiatan tersebut berlanjut meninjau pengerjaan pengaspalan jalan desa, meninjau kegiatan belajar mengajar di SDN Bulakrejo, meninjau pelayanan kesehatan, pelayanan umum, pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dan pemberian Bansos dan memberikan santunan kepada anak yatim piatu.(adv/jnd)

Post a Comment

0 Comments