Hujan Deras Yang Gegerkan Masyarakat Desa Klitik.

 



Ngawi, radarmerahputih.com - Warga Desa Klitik Kecamatan Geneng Kabupaten Ngawi terlihat heboh dan keluar rumah, ini terjadi pada hari jumat sore. (25/11/2022)


Warga berbondong bondong keluar rumah untuk melihat hujan sangat deras di sebelah selatan, namun di utara tempat berdirinya warga tidak terjadi hujan sama sekali. " Ini aneh sekali, baru kali ini melihat hujan sangat deras di sebelah selatan tapi di sebelah utara tidak hujan sama sekali."ujar lilik warga Desa Klitik.


Kejadian ini terjadi di jalan Raya Ngawi - Maospati pada kilometer 4 tepatnya di sebelah selatan dan utara flyover tol Ngawi - Madiun. Tepatnya di dusun Kedungrejo Desa Klitik Kecamatan Geneng Kabupaten Ngawi.


Ini terlihat banyak penggendara yang berhenti di sebelah utara flyover tol, hujan yang turun sangat deras di sebelah selatannya flyover mereka ada yang mengabadikan dengan ponsel mereka tapi ada yang bersiap memakai jas hujan mereka. "Kejadian ini tak biasa, makanya saya menepi di samping, untuk menghindari hujan, juga bisa mengabadikan kejadian langka ini" ujar Mujiono asal Jiwan yang kebetulan melintas hendak pulang dari Sragen.


Untuk lalu lintas terlihat lancar, dan saat itu banyak para pengendara yang menepi untuk memasang jas hujan. Saat ini belum ada tanggapan dari pihak yang berwenang tentang fenomena ini.(ardhi).

Post a Comment

0 Comments