Babinsa Koramil 0804/01 Magetan Melaksanakan Pemantauan Dan Pengamanan Kegiatan Vaksin Ke 3 BOSTER Bagi Warga Penerima BLT DD Di Wilayah Binaannya.

 



Magetan, radarmerahputih.com - Babinsa desa Ringinagung dan Babinsa desa Candirejo Koramil 0804/01 Magetan Kodim 0804 Magetan Serma Nyamin dan Kopka Kamaruddin melaksanakan pemantauan dan pengamanan kegiatan Vaksin ke 3 BOSTER bagi warga penerima BLT DD yang bertempat di balai desa Candirejo dan desa Ringinagung kecamatan Magetan kabupaten Magetan. Rabu (07-12-2022)


Kegiatan di Balai desa Candirejo tersebut dihadiri oleh Camat Magetan Tri Atmadi bersama jajarannya, Dr.Diana  Kapuskesmas Magetan bersama jajarannya, Iptu Agu R.I Kanit Samapta Polsek Magetan, Kepala Desa Candirejo Agus, Babinsa Desa Candirejo Kopka Kamaruddin, Bhabinkamtibmas Desa Candirejo Aipda Eko Prasetyo, Bu Wiwin  dari Bank Jatim  bersama Tim,Penerima BLT DD TAHUN 2022 sejumlah 78 Orang.


Sedangkan kegiatan di desa Ringinagung dihadiri oleh Camat Magetan Tri Atmadi, Sekcam Magetan Fisco Yudha Arista, Kepala Puskesmas Candirejo Dr.Diana Etikawati, Kepala Desa Ringinagung Yully Bagus Trisnawan, Kasi PMD Kec.Magetan Eko Susanto, Bu Wiwin  dari Bank Jatim  bersama Tim, Babinsa Desa Ringinagung Serma Nyamin,Bhabinkantibmas Desa Ringinagung Bripka Adip Mustofa, Tenaga kesehatan, Penerima BLT DD Tahap 12 th 2022 sejumlah 94 Orang.


Adapun warga desa Cadirejo yang divaksin booster jumlahnya 70 Orang.Sedangkan untuk warga desa Ringinagung yang vaksin booster sebanyak 90 orang.

Setelah vaksin selesai dilanjutkan pembagian BLT DD Tahap 12 bulan Desember tahun 2022 untuk Desa Candirejo Kecamatan Magetan, jumlah penerima BLT 78 Orang dengan nominal @ Rp 300.000,- dan desa Ringinagung jumlah penerima BLT 94 Orang dengan nominal @ Rp 300.000,00 Dan yang di vaksin 90 orang.


Selama kegiatan berlangsung dan selesai dalam keadaan aman dan mematuhi protokol kesehatan.(ik)

Post a Comment

0 Comments