DAK 2022 Di Kabupaten Nganjuk Hampir Rampung .


Nganjuk ,radarmerahputih. Com - Proyek Rehab di lembaga pendidikan yang ada dibawah naungan Dinas Pendidikan Daerah di kabupaten Nganjuk Jawa Timur ,kususnya SD dan SMP sudah hampir rampung di akhir tahun 2022 ini .


Menurut Dr.H . Sopingi,M.M kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Nganjuk melalui selulernya ," Benar adanya bahwa proyek rehab sedang dan rehab berat di Nganjuk ini semua berjalan lancar , tanpa ada kendala apapun , meski kadang ada sedikit kendala , namun bisa teratasi dan semua hampir rampung alias finish ," ujar laki laki nomor satu di Dinas Pendidikan ini .


Masih menurutnya ," sejak awal sudah kita sampaikan bahwa di Nganjuk ini kita ambil metode yang no 4 , yaitu metode swakelola dinas , yang artinya pelaksanaan rehab tetap dibawah kendali masing masing sekolah , namun untuk manajemen juga secara adminitrasi dari pihak Dinas yang mengelola ," jelasnya .



" Kita berharap semoga DAK di tahun 2022 yang Anggaranya dari APBN ini tak ada masalah ,dan semua sekolah yang mendapat program ini harus bisa menjaganya , karena semua ini demi kepentingan kenyamanan ,ketenangan saat anak anak belajar di sekolah, yang artinya bila kondisi ruang kelas ataupun kondisi sekolah dengan keadaan baik , normal juga nyaman , maka saat pembelajaran terhadap anak anak pun juga nyaman , anak anak juga meras tenang dan betah disekolah ," jelas Sopingi kepala Dinas Pendidikan yang saat ini juga menjabat sebagai pengurus Dewan Pendidikan .


Contoh  saja di SMP N 1 Rejoso , SMP N 1 Sukomoro , SMP N 1 Lengkong , SMP N 2 Lengkong , SMP N 1 Baron , SMP N 2 Baron , SMPN 1 Prambon  dan masih banyak lagi  , diperkirakan akhir bulan Desember 2022 ini selesai ,


( Rdks ) 

Post a Comment

0 Comments