Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Nganjuk Telah Diresmikan.



( Penyerahan dan Peresmian Gedung PTSP Kejari Nganjuk, Sekda Nur Solekan : Gedung Pelayanan Untuk Masyarakat ) 



Nganjuk, radarmerahputih com -  Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Nganjuk Nur Solekan hadir menyerahkan sekaligus meresmikan bangunan gedung Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Nganjuk, Selasa (7/2/2023).


Peyerahan dan peresmian gedung PTSP Kejari Nganjuk ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Sekda Nganjuk diberikan kepada Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Nganjuk. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti oleh Kajari Nganjuk dan pemotongan pita oleh Kajari bersama Sekda Nganjuk.


Kepala Kejasaan Negeri (Kajari) Nganjuk, Nophy Tennophero Suoth menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihya kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk. Bantuan gedung ini akan dimanfaatkannya dengan baik. Dalam memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat Nganjuk.




“Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Pemerintah Kabupaten Nganjuk yang telah men-support dan memberikan bantuan hibah berupa gedung ini. Kami akan memanfaatkan dengan baik untuk melayani masyarakat Nganjuk,” ujar pria berkacamata itu.


Kajari berharap, dengan dibangunnya gedung PTSP akan dapat memudahkanya dalam melayani masyarakat. Pelayanan kepada masyarakat menjadi satu pintu. 


“Harapan kami dengan adanya gedung pelayanan terpadu satu pintu, semua pelayanan Kejaksaan Negeri Nganjuk akan dipusatkan dan ditempatkan disini. Maka kami sangat berbahagia bisa dapat bantuan gedung ini (PTSP). Kami ingin memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat Kabupaten Nganjuk,” tambahnya.


Sementara itu, Sekda Nganjuk, Nur Solekan menjelaskan gedung PTSP Kejari Nganjuk yeng dihibahkan oleh Pemkab Nganjuk adalah dalam rangka memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat Nganjuk. 

“Manfaatkan ini dengan sebaik mungkin, dan mudah-mudahan ini akan bisa membantu dan menjadi momentum yang baik bagi jalannya Pemerintahan di Kabupaten Nganjuk. Sehingga masyarakat bisa terlayani dengan baik,” pungkasnya.


Tak lupa, Sekda Nur Solekan juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kajari Nganjuk beserta seluruh jajarannya. “Kejaksaan Negeri Nganjuk yang selama ini sudah banyak membantu Pemerintah Daerah dalam pendampingan- pendampingan hukum, serta dalam pelaksanaan program-program kegiatan di Kabupaten Nganjuk,” jelasnya .



Sinergitas yang senantiasa dibangun oleh jajaran Forkopimda, diakui Sekda Nur Solekan dirasakan sangat baik. Sehingga kondusifitas Kabupaten Nganjuk sangat terjaga. 


“Dan ini bapak Plt Bupati Nganjuk secara khusus menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pak Nophy beserta seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Nganjuk. Semoga gedung ini bermanfaat untuk kita semua dalam memberikan pelayanan prima yang baik kepada masyarakat Nganjuk,” jelasnya.


( Kominfo / rdks ) .

Post a Comment

0 Comments