Halal Bihalal , Bupati Indrata Nur Bayuaji Apresiasi Pilar Sosial di Pacitan

 


,

( Ft dok : Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji saat memberikan semangat kepada pilar sosial di pendopo mas Tumenggung Djogokarjo ) 




PACITAN ,radarmerahputih.com –Masih dalam nuansa lebaran ,  Sejatinya Syawal 1444 Hijriyah belum usai. Pada momentum kali ini, Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji menyempatkan diri berhalal bihalal bersama pilar-pilar sosial yang bertempat di Pendopo Mas Tumenggung Djogokarjo. 


Pilar-pilar sosial tersebut diantaranya, pendamping program keluarga harapan (PKH), tenaga kesejahteraan sosial kecamatan (TKSK), fasilitator sistem layanan dan rujukan terpadu (SLRT), Taruna Siaga Bencana, Pekerja Sosial Masyarakat dan Kampung Siaga Bencana. 

Dalam kegiatan halal bihalal tersebut hadir para mitra sosial seperti, Pelopor Perdamaian, Gerontologi serta Karang Taruna.


Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aji memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada pilar-pilar sosial atas dedikasi dan perjuangannya dalam mengentaskan permasalahan sosial selama ini. 



"Secara pribadi maupun kedinasan ,  saya apresiasi kinerja kawan pilar atas perjuangan mengentaskan masalah sosial, terima kasih dan tetap semangat," ujarnya pada Jumat (12/5/2023). 


Menurut pria nomor satu di Pemkab Pacitan, apa yang menjadi tugas pilar sosial tersebut bisa menjadi contoh serta inspirasi dalam meningkatkan kepedulian terhadap sesama. 


"Karena menyelesaikan permasalahan sosial adalah tanggung jawab kita  semua," terangnya. 


Oleh sebab itu, dirinya mengajak seluruh pilar untuk lebih meningkatkan pelayanan maksimal demi terwujudnya masyarakat bahagia dan sejahtera. 


"Saya ajak semua untuk menambah semangat dalam rangka meningkatkan pelayanan maksimal kepada masyarakat," ujar Aji. 


Sementara itu, Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Pacitan, Sumorohadi mengungkapkan, bahwa kegiatan halal bihalal tersebut selain dalam rangka silaturahmi saling bermaafan juga sebagai sarana untuk menjaga kekompakan, kerukunan dan keharmonisan. 


"Dengan sinergitas yang kuat, saya yakin semua beban pekerjaan akan menjadi ringan," pungkasnya. 


Selain halal bihalal, Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji juga menyerahkan santunan kepada sejumlah anak yatim piatu. 

( Adv Kominfo / sus ).


Post a Comment

0 Comments