Jelang Lebaran 2025, Bina Marga Provinsi Jawa Timur Perbaiki Jalan Pacitan Ponorogo





PACITAN Radarmera putih.com. Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025, Dimas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jawa Timur, bergerak cepat memperbaiki tiga  ruas jalan utama yakni jalan Pacitan - Ponorogo, Arjosari - Nawangan serta  ruas jalan Bliruk - Kemukus Jawa Tengah.Dari beberapa ruas jalan dibeberapa titik rawan sering longsor, jika curah hujan cukup tinggi. Upaya perbaikan jalan itu dilakukan guna memberikan rasa nyaman bagi para pemudik dihari lebaran idul Fitri nanti. Salah satu perbaikan jalan tersebut dengan menambal aspal jalan yang berlubang dan mengeruk jalan bau yang kena longsoran.

Kepala UPT PKJ Dinas PU Bina Marga Wilayah Pacitan Budi Harisantoso, " Perbaikan dimulai hari ini, kami prioritaskan penambalan lubang di jalur Pacitan - Ponorogo yang merupakan jalur utama arus mudik." kepada wartawan Selasa 11/03/25.

Setelah melakukan penambalan lubang selesai  tim UPT dan PJJ wilayah Pacitan akan melanjutkan perbaikan jalan Arjosari - Nawangan hingga batas Purwantoro Jawa Tengah. Semua jalur akan dibersihkan, dan untuk mengantisipasi terjadinya longsoran di saat hujan deras, UPT Pemeliharaan Jalan dan Jembatan PJJ Pacitan akan menyediakan alat berat seperti wheeloader untuk mengantisipasi terjadinya longsor susulan.Selain alat berat, tenaga teknis juga telah disiagakan untuk menangani perbaikan jalan secara cepat dan efisien. 



Budi menjelaskan," Jalan sudah diperbaiki longsoran sudah disingkirkan, tapi itu belum cukup.Kami akan terus berkoordinasi dengan forum lalu lintas setempat dan melakukan survei secara rutin untuk memastikan kondisi jalan tetap terjaga, " jelasnya. 

Upaya perbaikan jalan merupakan salah satu bentuk kesipan Pemerintah Kabupaten Pacitan dalm menyambut Hari Raya Idul Fitri 2025. Dengan kondisi jalan yang baik, diharapkan pemudik dapat menikmati perjalanan pulang kampung dengan nyaman dan selamat.Pemudik tidak perlu was - was karena kondisi jalan yang sudah baik.(sus).

Posting Komentar

0 Komentar