Pilkada Jatim 2018 Hasil Rekapitulasi Pasangan Khofifah Unggul di 27 daerah



Surabaya,Radar MP -Rapat pleno terbuka rekapitulasi perhitungan suara tingkat provinsi dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jatim, telah usai. Dalam rapat ini, Pasangan Khofifah Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak unggul 7,11 persen atas pasangan Saifullah Yusuf-Puti Guntur Soekarno.

Pada rekapitulasi ini pasangan Khofifah-Emil meraih suara 10.465.218 suara, Gus Ipul-Puti 9.076.014 suara. Pilgub Jatim ini Jumlah suara sah mencapai 19.541.232, jumlah suara tidak sah: 782.027. Total suara masuk sebanyak 20.323.259.

Dengan demikian, selisih angka antara Khofifa-Emil dan Gus Ipul sebanyak 1.389.2014 (7,11 persen) “Rapat pleno terbuka yang sudah dilakukan sesuai aturan PKPU 9 tahun 2018. Dengan hasil yang sudah ada rekapitulasi ini sudah sah,”ujar Ketua KPU Jatim, Eko Sasmito, Sabtu (7/7) sore.

Kedua pihak telah menandatangani berita acara rapat pleno terbuka. “Jika ada keberatan akan kita sesesaikan sesuai menaknisme. Mekanismenya diatur dalam PKPU 9/2018,”ujarnya. Dalam proses rekapitulasi ini, KPU di 38 daerah di Jatim membacakan satu persatu hasil rekap tingkat daerah. Hasilnya pasangan Khofifah-Emil unggul di 27 daerah. Dan Gus Ipul-Puti unggul di 11 daerah(sumber diperoleh dari Duta.co).(Red )

Post a Comment

0 Comments