Siswa SMPN 6 Nganjuk , Tatap Muka di Sekolah Untuk Kumpulkan Tugas dari Guru


 .


Nganjuk , radar merah putih .com - SMP N 6 Nganjuk merupakan salah satu lembaga pendidikan yang berbasis internet , sehingga dalam pelaksanaan proses belajar mengajar ( PBM ) selama masa Pandemi Covid 19! ini , SMP N 6 Nganjuk melalui program Daring .


Drs.Murtadji kepala sekolah saat ditemui diruanganya mengatakan ," selama masa Pandemi Covid 19 ini , kami tetap melakukan pembelajaran kepada anak didik melalui Daring ," katanya , Sabtu ( 06/03/2021).


Menurutnya ," namun selain melalui Daring , setiap satu Minggu sekali anak anak dari  masing masing kelas mengumpulkan tugas yang diberikan oleh guru kelas ," lanjutnya .


" Karena di SMPN 6 Nganjuk ini ada 25 rombel , maka dalam pengumpulan tugas tersebut dari masing masing kelas terbagi menjadi dua seasen atau dua tahap , " kata Murtadji  kepada media ini .



" Saat anak anak mengumpulkan tugas di sekolah , untuk mengantisipasi agar anak anak kami tidak mudah terpengaruh dan tidak salah dalam pergaulan , melalui pendekatan dan komunikasi  para pendidik dengan memberikan wawasan juga arahan agar tetap ke jalur yang benar dan baik ." Jelas kasek .


Murtadji berharap agar dimasa Pandemi , seluruh warga SMPN 6 Nganjuk tetap dalam kondisi sehat , aman , tetap mematuhi Protokol kesehatan . 


SMPN 6 Nganjuk siap melakukan pembelajaran  melalui tatap muka kapan saja , asal sudah ada rambu hijau dari satgas gugus Covid 19 baik dari Kabupaten maupun kecamatan .

Reporter : Siwi .p. 


Post a Comment

0 Comments