Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Perangkat Desa Kalang Magetan.

 

( Pelantikan & pengambilan sumpah perangkat desa kalang oleh kepala desa Suwardi didampingi kepala KUA Sidorejo Magetan / gmbr atas . Penandatanganan brita acara pelantikan / gmbr bawah ) 





Magetan, radarmerahputih.com - Kamis (22/12/2022) telah dilaksankan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Perangkat Desa Kalang, Kecamatan Sidorejo, Kabupaten Magetan. 


Bertempat di Pendopo Desa Kalang, acara dihadiri jajaran Forkopimca Sidorejo, Kepala KUA Sidorejo, Toyib, Kepala Desa Kalang, Suwardi beserta Perangkat Desa, BPD, LPM dan undangan lainnya. 


Melalui penjaringan dan penyaringan telah terpilih dua orang sebagai pengisi formasi jabatan yang sebelumnya kosong yakni Riga Efendy Septryawan sebagai Kamituwo Bungkal dan Prasetyo Wahyu Tri Alfian sebagai Kamituwo Kacangan Timur. 


Pelantikan jabatan perangkat desa dilakukan oleh Kepala Desa Kalang didampingi rohaniawan, Kepala KUA Kecamatan Sidorejo. Kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah dan penandatangan berita acara pelantikan dan pengambilan sumpah oleh Perangkat Desa Kalang dan Kepala Desa disaksikan oleh rohaniawan,Toyib. 


Kepala Desa menjelaskan bahwa perangkat desa, yang dilantik adalah asli penduduk Desa Kalang. Perangkat desa yang terpilih melalui proses tahapan demi tahapan mulai ujian komputer dan ujian tulis dengan sistem CAT adalah warga desa kalang yang terbaik dari yang baik, "terbukti dari nilai /score yg tertinggi diatas 60 yg sehingga dikatakan lulus," ungkap Suwardi. 


Kepala Desa mengharapkan kepada perangkat desa yang telah dilantik bisa membawa kemajuan Desa Kalang kedepannya yg lebih baik,  berkah dan amannah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat. 


Acara dilanjutkan dengan penyerahan 27 K.I.A kepada para penerima yang diserahkan langsung oleh Camat Sidorejo, Dandung Wijarnako. (ik)

Post a Comment

0 Comments