Habib Mazaqi Siswa SDN 1 Ngumpul Raih Medali Emas di Kejuaraan International Taekwondo Open 2023

 


Nganjuk, radarmerahputih.com- Habib Mazaqi Senjaya Arya Putra, putra  ke 2  dari pasangan suami istri Ibu Tarmiyati  dan bapak Paryadi warga desa Ngumpul Kecamatan Bagor Kabupaten Nganjuk meraih medali emas pada kejuaraan Taekwondo Open 2023 internasional .

 

Habib Mazaqi adalah salah satu siswa dari SDN 1 Ngumpul, Kecamatan Bagor, Kabupaten Nganjuk, berhasil membawa nama harum sekolahnya dengan meraih medali emas dalam ajang kejuaraan “AT THE YOGYAKARTA INTERNATIONAL TAEKWONDO OPEN 2023.” Yang diselenggarakan di Gor Among Rego Yogjakarta, pada tanggal 14-16 September.



Dalam kejuaraan tersebut  Habib mengukir prestasi gemilang dengan meraih Juara 1 Poomsae Individual Pra Cadet Putra, kategori yang terdiri dari peserta taekwondo muda yang masih berada di tingkat pendidikan SD atau kategori yunior.


Siti Winarsih, selaku Kepala Sekolah SDN 1 Ngumpul sangat mengapresiasi pencapaian luar biasa siswanya.


“Kami sangat bangga dengan prestasi Habib Mazaqi. Ini adalah bukti dedikasi, kerja keras, dan semangat juang yang luar biasa dari siswa kami,” ungkapnya.


Beliau, juga memberikan dukungan penuh kepada Habib Mazaqi dalam setiap langkah perjuangannya di dunia taekwondo.



“Kami akan terus memberikan dukungan penuh kepada siswa-siswa berbakat seperti Habib untuk mencapai potensi terbaik mereka dalam bidang apa pun yang mereka geluti,” tambahnya.


Prestasi gemilang ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi sekolah, tetapi juga untuk Kabupaten Nganjuk. Diharapkan prestasi Habib di kejuaraan tersebut akan menjadi inspirasi bagi banyak siswa lain di SDN 1 Ngumpul dan di seluruh Kabupaten Nganjuk.


Sebagai informasi, Poomsae merupakan rangkaian teknik gerakan dasar serangan dan pertahanan diri, yang dilakukan melawan lawan yang imajiner, dengan mengikuti diagram tertentu.


( rdks ) .

Posting Komentar

0 Komentar