Nganjuk ,radarmerahputih.com -Diruang ruang rapat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Nganjuk menggelar rapat paripurna penetapan Ketua dan Wakil Ketua definitif DPRD Kabupaten Nganjuk periode 2024 - 2029, Rabu ( 22/10) siang .
Rapat yang dipimpin oleh Ketua sementara DPRD Kabupaten Nganjuk, Gondo Hariyono yang didampingi Wakil Sementara DPRD Kabupaten Nganjuk, Ulum Bastomi, Pj Bupati Nganjuk Sri Handoko Taruna, dan Ketua PN Nganjuk Jamuji, SH, MH.
Anang Agus Susilo selaku Sekretaris DPRD Kabupaten Nganjuk, bertugas membacakan keputusan Gubernur Jatim tentang peresmian pimpinan DPRD Kabupaten Nganjuk masa jabatan tahun 2024-2029 yakni sebagai berikut:
Tatit Heru Tjahjono sebagai Ketua DPRD dari PDI Perjuangan , Ulum Basthomi sebagai Wakil Ketua DPRD dari PKB. Jianto sebagai Wakil Ketua DPRD dari Partai Gerindra dan Endah Sri Murtini sebagai Wakil DPRD dari Partai Demokrat
Pengucapan sumpah atau janji dipandu Ketua Pengadilan Negeri Nganjuk, Jamuji, SH, MH dan disaksikan Pj. Bupati Nganjuk, Sekdakab Nganjuk, Forkopimda, sejumlah perangkat daerah serta anggota DPRD yang hadir.
Tatit Heru Tjahjono menjabat ketua DPRD Kabupaten Nganjuk untuk kedua kalinya menyampaikan ucapan banyak terima kasih atas kepercayaan yang diberikan.
Dirinya bersama pimpinan yang lain akan semakin memahami kedudukan, tugas, fungsi dan wewenang DPRD di kabupaten Nganjuk ini .
0 Komentar