Jelang Pileg dan Pilpres 2019,Tiga Pilar Kecamatan Gadingrejo Gelar Deklarasi Damai



Pasuruan, Radar MP -
Demi terciptanya rasa aman,nyaman, damai dan sejuk dalam menghadapi pesta Demokrasi,tiga pilar yang tergabung dalam Forpimcam Gadingrejo prakarsai Deklarasi Damai Pemilu Legislatif dan Presiden 2019 di Pendopo Kecamatan Gadingrejo Jl.A Yani No.57Kota Pasuruan.Jum'at ,12/10/ 2018.

Acara deklarasi damai tersebut dihadiri oleh Muspika, PPK dan Panwascam Gadingrejo serta perwakilan Partai Politik, tokoh masyarakat, para Bhabinkamtibmas dan juga Babinsa yang bertugas di kelurahan wilayah Kecamatan Gadingrejo Kota Pasuruan.

Dalam sambutannya,Camat Gadingrejo Muhammad Solahudin S.sos menyampaikan. "Bahwa harapan kita semua dalam acara deklarasi ini bukan sekedar seremonial semata, namun menjadi komitmen kita semua untuk mensukseskan Pemilu 2019 dengan aman, damai dan sejuk". Ungkapnya.

Di tempat yang sama juga disampaikan oleh Kapolsek Gadingrejo Kompol Muhammad Azwandy SH.MH ,"Kita mengharapkan pelaksanaan Pemilu 2019 berjalan aman, damai dan sukses,bilamana ada permasalahan sekecil apapun mari kita selesaikan bersama sama dengan cara musyawarah ,"ungkap Azwandy.

Dalam pembacaan deklarasi damai tersebut dipimpin langsung ketua Panwascam Rafid Romdhoni yang ditirukan oleh seluruh peserta undangan dan dilanjutkan dengan penanda tanganan deklarasi yg telah disiapkan di papan sebelumnya.

Dalam acara deklarasi yang  dihadiri kurang lebih 60 undangan dari berbagai lintas organisasi dan tokoh masyarakat berakhir pukul  21.00 Wib dan dilanjutkan sesi foto bersama.(syahri )

Post a Comment

0 Comments