Bupati Nganjuk Serahkan Kendaraan Operasional Unit Reaksi Cepat Pemeliharaan Jalan .



Nganjuk,  Radar MP – Bupati Nganjuk menyerahkan Kendaraan Operasional Unit Reaksi Cepat Pemeliharaan Jalan (URCPJ) kepada Tim Reaksi Cepat Pemeliharaan Jalan Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Nganjuk. Penyerahan ini dilaksanakan dalam apel pagi Dinas PUPR, Senin, 17 Desember 2018. Ada lima unit kendaraan yang diserahkan.


Dalam laporannya, Kepala Dinas PUPR Kabupaten Nganjuk Fajar Judiono mengatakan, unit reaksi cepat ini belum pernah ada sebelumnya. “Baru sekarang ini dilakukan, mudah-mudahan kedepan bisa mempercepat kegiatan perbaikan jalan, sehingga kinerja dan laju kerja pemerintah juga bisa lebih baik,” terangnya.


Penyerahan pun dilakukan secara simbolis oleh Bupati, Wakil Bupati dan Sekda Kabupaten Nganjuk. Ketiganya menyerahkan kunci mobil besar (simbolis) kepada Tim Gerak Cepat. Setelah itu Bupati, Wabup dan Sekda melakukan prosesi pecah kendi sebagai tanda beroperasinya kendaraan URCPJ.


Dalam sambutannya, Bupati berharap, Tim Gerak Cepat Pemeliharaan Jalan bisa sesuai dengan namanya, bisa bekerja memperbaiki jalan-jalan yang rusak secara cepat. “Arah pembangunan Nganjuk ada tiga poin, dan saya menempatkan pembangunan infrastruktur di poin pertama, karena infrastruktur yang baik harapannya bisa mempercepat laju prekonomian daerah, perputaran perekonomian dan kelancaran investasi,” terangnya. Bupati meminta tim untuk fokus terhadap perbaikan jalan. Harapannya, pada tahun 2022 Nganjuk bebas jalan rusak. (Humas/adv )

Post a Comment

0 Comments