" Satu Bumi Untuk Masa Depan " Kang Marhaen , Ajak Masyarakat Nganjuk Peduli lingkungan

 


Ngsnjuk ,radarmerahputih.com-  Plt Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kebersihan dan peduli terhadap keindahan lingkungan di Kabupaten Nganjuk, terutama kepada kader kebersihan lingkungan hidup.


Hal tersebut disampaikan, Kang Marhaen saat membuka sosialisasi kebersihan lingkungan yang digelar Dinas Lingkungan Hidup sebagai serangkaian peringatan hari lingkungan hidup sedunia ke 50, di Pendopo Kelurahan Jatirejo, Kecamatan Nganjuk, Selasa (21/06/2022).


Pada kegiatan tersebut mengusung tema “Satu Bumi Untuk Masa Depan” itu, Kang Marhaen menuturkan sebagai kader lingkungan hidup, maka ibu-ibu yang hadir dalam kesempatan ini diharapkan mampu berperan aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan, khususnya dilingkungan masing-masing kader tinggal. " Karena, perlu kesadaran dalam diri kita untuk menjaga kebersihan lingkungan tersebut, " terangnya.




Dijelaskan Kang Marhaen, peringatan Hari Lingkungan Hidup tahun ini menjadi momen penting untuk terus menumbuhkan, meningkatkan kesadaran dan kepedulian untuk  memperbaiki perilaku adil terhadap lingkungan.


“Semangat yang dapat kita ambil dalam tema ini adalah mengajak seluruh masyarakat untuk meningkatkan kesadaran dan melakukan tindakan dalam mendukung serta mendorong perubahan untuk pelestarian lingkungan. Salah satu kegiatan nyata yang kita canangkan dalam kegiatan ini adalah dengan menumbuhkan inovasi pada kader lingkungan hidup, sehingga bisa memberikan wajah baru dan kesejukan untuk Kabupaten nganjuk," harap Kang Marhaen.



Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Subani mengucapkan selamat datang atas kehadiran Pak Plt Bupati Nganjuk di Pendopo Kelurahan Jatirejo. Menurutnya, ini adalah serangkaian peringatan hari lingkungan hidup yang ke 50 di Kabupaten Nganjuk.


"Selamat datang Pak Marhaen. Ini adalah salah satu sinergi kita dalam mewujudkan kabupaten nganjuk yang bersih dan indah dengan melakukan pembinaan kepada kader lingkungan hidup," tandasnya.



Subani berharap kepada kader lingkungan hidup untuk bersinergi dan mensukseskan dalam menjaga kebersihan dan keindahan Kabupaten Nganjuk di ajang penilaian Adipura tahun 2022. "Ini adalah harapan kami sebagai para kader kebersihan lingkungan hidup Kabupaten Nganjuk," harapnya.


Hadir dalam acara tersebut jajaran pejabat Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Nganjuk, Camat Nganjuk Hari Moektiono, Lurah Jatirejo Wisnu Purwoko dan Bunda Kader Lingkungan Hidup se Kecamatan Nganjuk. 

( Adv ) 


Post a Comment

0 Comments