Nganjuk ,radarmerahputih.com -Pemerintah daerah kabupaten Nganjuk melalui Dinas PUPR , terus berupaya dalam hal infrastruktur , seperti saluran drainase , perbaikan jalan , pelebaran jalan dll.
Gunawan Widagdo kepala Dinas PUPR melalui ibu Evi Kabid Ciptakarya saat dikonfirmasi melalui via selulernya menyampaikan bahwa di Kelurahan Kramat Kecamatan Nganjuk , tepatnya ad di Jl. Lawu II sedang berlangsung pelaksanaan proyek drainase ,dengan tenaga jasa kontruksi dari CV Sumber Barokah ," katanya melalui via selulernya .
" Drainase ini berfungsi membuang dan mengalirkan air agar tidak menggenang di badan jalan serta tidak merusak struktur jalan. Kini konstruksi saluran drainase menjadi semakin mudah dan cepat, berkembangnya teknologi saluran drainase sekarang menggunakan beton pracetak, yakni U-Ditch. " Lanjutnya .
Seperti yang dikerjakan oleh salah satu CV. Sumber Barokah yang beralamat di Desa Sonopatik Kecamatan Berbek, saat ini sedang mengerjakan U-Ditch di Kelurahan Kramat Kecamatan Nganjuk .
Pemasangan U-Ditch dilakukan dari di jalan Lawu II hingga di sebelah selatan kantor kelurahan Kramat , U-Ditch ini merupakan produk beton pracetak yang dibuat menyerupai huruf U dilengkapi dengan tulangan atau wiremesh serta dicor menggunakan beton mutu tinggi.
Dinas PUPR melalui pemilik CV Sumber Barokah Subandi yang menangani , Subandi mengatakan, penggunaan U-Ditch untuk saluran drainase memiliki kelebihan, mutunya terjamin karena proses fabrikasi
( sw )
0 Komentar